Jalan Veteran, Pusat Ekonomi Bojonegoro

Kalau menanyakan daerah Bojonegoro yang mengalami kemajuan pesat pasti banyak mengatakan adalah Jalan Veteran. Jalan ini berlokasi di sebelah timur Kota, yang merupakan pintu masuk dari arah Surabaya, Lamongan maupun Tuban.

Lokasi ini sangat strategis, tidak hanya merupakan pintu masuk dari beberapa kota tetapi juga dekat dengan beberapa fasilitas umum seperti Terminal, Stasiun Kereta Api dan Stadion. Banyak pembangunan pusat pertokoan dan Hotel di kawasan ini, juga terdapat Pembangunan Rumah Sakit bertaraf internasional disini. Diisini terdapat swalayan yang cukup besar yaitu KDS Swalayan, didepannya juga terdapat pertokoan yang cukup ramai, dan terdapat beberapa lembaga pembiayaan maupun tempat penjualan otomotif. Jadi Jalan Veteran ini bisa disebut pusat ekonomi yang berkembang. Walaupun tempat ini sudah menjadi paling ramai di Kota Bojonegoro, tetapi diperkirakan akan bisa menjadi lebih ramai lagi karena masih banyak lahan kosong yang belum digunakan, serta rencana dibukanya pelayanan Rumah Sakit Internasional yang diperkirakan Tahun 2015.

Beberapa Hotel yang ada di sepanjang jalan ini adalah, Hotel Dewarna, Hotel Nirwana, Hotel Pazia, Hotel Panatau Sukses dan Hotel Olimpyc. Banyaknya hotel yang dibangun disini menunjukkan bahwa wilayah ini mempunyai magnit ekonomi yang cukup tinggi. Kemudahan akses jalan dan kedekatan dengan Terminal Bus menjadikan wilayah ini sangat strategis.

Harga tanah di wilayah ini sekarang sekitar 5juta/ m2, mengalami kenaikan yang signifikan dari pada 5 tahun yang lalu yang masih sekitar satu jutaan. Meskipun wilayah ini masih terdapat lahan yang kosong (40%), dengan kemajuan pembangunan Kota Bojonegoro yang didukung dengan industri minyaknya, masih akan membuat wilayah ini prospektif kedepannya. Mungkin 5 tahun kedepan harga tanah disini akan naik berkali lipat. Selamat berinvestasi di Bojonegoro.




0 Response to "Jalan Veteran, Pusat Ekonomi Bojonegoro"

Posting Komentar

wdcfawqafwef